Padang, (IndieMusic) - Denyut kebangkitan musik rock di Tanah Air kian mengencang. Ditandai kembalinya para rocker dan band rock legendaris merilis karya-karya terbaru. Situasi ini menjadi katalisator bagi para grup musik pendatang baru untuk ikut menghidupkan lagi ruh kejayaan musik rock di Tanah Air.
Grup musik pendatang baru di blantika musik Indonesia 'UP2U', dengan formasi Rezha Mangkudipuro (Vokalis), Bima WP (Gitaris), Denni Kristanto (Bassis), dan Rendi Suryadi (Drummer), merilis single ke dua berjudul 'Aku Bukan Untukmu' pada hari Rabu 14 Februari 2017, lewat pemutaran serentak di stasiun radio pada beberapa kota di Indonesia.
Lagu ‘Aku Bukan Untukmu’ menyampaikan pesan bahwa jika timbul perasaan cinta pada salah seorang di sebuah jalinan persahabatan, maka ia harus berbesar hati jika cinta tak berbalas, dan jalinan persahabatan jangan sampai terkoyak.
Penulisan dan penggarapan lagu ini diproses dalam waktu sebulan. Proses tracking dan dubbing dilakukan di Studio Corridor Taman Asri, untuk Mixing dan Mastering di Studio RR Bintaro. Dan penggarapan lagu ini ikut dibantu oleh Azmi Hazka, Keyboardis A Mild Live Wanted.
"Genre pada lagu Aku Bukan Untukmu ini memadukan unsur Pop dan Rock. Karena Pop adalah genre yang everlasting. Kami menyiapkan lagu ini untuk jadi everlasting. Makanya musiknya diaransemen khusus, semoga dikenang sepanjang masa," kata Bima WP, Gitaris UP2U, peraih Juara II pada ajang Supergitar Competition (SGC) 2015, ketika kami wawancarai, Rabu 14/2/18.
Lagu ke dua UP2U menawarkan suguhan yang berbeda dengan lagu pertama mereka 'Jatuh Cinta'. Lagu Jatuh Cinta disajikan dengan upbeat, bersifat riang. Sedangkan lagu 'Aku Bukan Untukmu' disajikan dengan slow beat, bersifat meratapi, namun tetap positif. Lagu-lagu ini terdapat pada album perdana UP2U yang bertajuk ‘Cinta Adalah’, semua lagu ditulis oleh Rezha Mangkudipuro. Lagu-lagu pada album ini dirilis satu persatu dan dipasarkan di Spotify dan iTunes. Untuk CD Album ‘Cinta Adalah’ sudah tersedia di Tokopedia (VPro Music).
Bima WP menceritakan, “Awal terbentuknya UP2U berawal dari proyek band Rezha Mangkudipuro dan Denni Kristanto yang tidak berlanjut. Namun konsep dan materi yang pernah dibuat Rezha mendapatkan respon dari Vpro Music (PT. Venus Musikindo Mahakarya) untuk dijadikan mini album. Karena formasi hanya berdua maka mereka memutuskan untuk mencari personil untuk formasi Gitaris dan Drummer. Pencarian personil tidak memakan waktu lama, karena Bima dan Rendi cukup sering bertemu dengan Rezha dan Denni, bahkan sempat beberapa kali Jamming di studio. Singkat cerita, Bima dan Rendi mau diajak bergabung dengan Rezha dan Denni.”
“Namun kondisi saat itu, grup band kami belum diberi nama. Pada tanggal 1 April 2017 akhirnya kami sepakat memberinya nama ‘UP2U’, dan para fans kami panggil Passioners. Filosofinya, setiap orang punya passion dalam hidupnya, dan yang menentukan passion itu berhasil atau tidak adalah orang itu sendiri. Passion is UP2U.”
Vokal Rezha Mangkudipuro berkarakter eksklusif, ini menjadi kekuatan tersendiri bagi UP2U untuk menempatkan lagu 'Aku Bukan Untukmu' di hati para penikmat musik Tanah Air. Semoga saja lagu ini ikut berperan dalam mengembalikan ruh kejayaan musik rock di Tanah Air dan menjadi lagu abadi di kemudian hari.
"Tantangan untuk sukses di industri musik saat ini adalah bermunculannya warna musik yang beraneka ragam. Menyikapi itu, kreativitas yang kami ciptakan harus bisa merebut pasar dan menjadikan karya-karya itu dapat diterima oleh masyarakat dengan baik. Dengan solidaritas serta memupuk kedisiplinan yang berkomitmen, kami yakin mampu bersaing sehat, untuk ikut meramaikan blantika musik Indonesia, "kata Bima WP di penutup wawancara.
Untuk menikmati lagu Jatuh Cinta dari UP2U tersedia di link YouTube berikut ini;
https://youtu.be/LLcIHJxFmfM (M. Fadhli) | Foto : Dok. Diatunes Management | Sumber
Labels:
Band Indie
Thanks for reading UP2U Napas Baru Band Rock Indonesia Rilis Single ‘Aku Bukan Untukmu’. Please share...!